INFONEGERINEWS,MASOHI- Penjabat Bupati Maluku Tengah Muhamat Marasabessy melakukan silaturrahmi perdana dengan jamaah Masjid Ibu Abdullah Masohi hari ini jumat, 16 September 2022.
Muhammat Marasabessy yang juga kepala Dinas PUPR Maluku ini dalam silaturrahminya mengatakan bahwa “Silaturrahmi adalah ajaran yang dianjurkan oleh Allah SWT dan Rasululllah Muhammad SAW. Olehnya itu, hari ini saya meluangkan waktu saya untuk bersilaturrahmi dengan Jamaah Muslimin Kota Masohi di Masjid Ibnu Abdullah sekaligus memperkenalkan diri saya sebagai Penjabat Bupati Maluku Tengah.”
Penjabat Bupati yang juga ketua LPTQ provinsi Maluku ini merasa senang dapat diberi kesempatan untuk bertemu langsung dengan Jamaah. bahkan akan berencana mengumpulkan para Imam masjid sekabupaten Maluku Tengah dalam rangka silaturrahminya,
” Saya berencana, Insya Allah akan mengadakan silaturrahmi dengan Para Imam sekabupaten Maluku Tengah”
Ketua Ikatan Alumni Universitas Pattimira ini juga menyampaikan akan melakukan silaturrahmi dengan OKP, LSM, Mahasiswa bahkan perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Maluku Tengah,
” saya juga akan melakukan Silaturrahmi dengan OKP, LSM mahasiswa dan Perguruan Tinggi sebagai upaya mempersatukan konsep untuk membangun Maluku Tengah lebih Baik lagi”
Penjabat Bupati yang juga ketua Cendekiawan Muslim Indonesia Maluku ini menyampaikan , “Sebelum bersilaturrahmi dengan jamaah masjid Ibnu Abdullah, saya baru saja silturrahmi bertemu dengan Kapolres Maluku Tengah dan Kajari Maluku Tengah. (red. INN)